Resep Es Campur Buah Enak

Diposting oleh Resep Kuliner Indonesia on Jumat, 01 Juni 2012

Es Campur Buah Enak dengan berbagai macam bahan dan buah


Siapa yang tidak mengenali minuman Es Campur? Ya, hampir seluruh pecinta Resep Nusantara mengetahui dan mengenali Resep Es Campur Buah Enak menurut pengalaman dan seleranya. Memang tidak ada kepastian mengenai resep untuk membuatnya karena dari namanya saja, resep minuman ini memiliki berbagai macam campuran. Perpaduan aneka bahan dan buah-buahan tropis yang segar, membuat Es Campur Buah Enak ini memiliki banyak penggemar di Indonesia.


Bahan Membuat Es Campur Buah Enak:

  • Dua ratus (200) cc susu kental manis
  • Dua ratus (200) gram kolang kaling rebus, iris tipis-tipis
  • Dua ratus (200) gram daging kelapa muda
  • Dua ratus (200) gram cincau hitam, potong-potong dadu
  • Dua ratus (200) gram tapai/tape singkong manis, potong-potong
  • Empat ratus (400) cc sirup merah (vanili atau cocopandan)
  • Es Serut secukupnya




Cara Membuat Es Campur Buah Enak:

  1. Pertama-tama, siapkan gelas atau mangkuk untuk wadah Es Campur.
  2. Masukkan dua (2) sendok makan tapai/tape singkong manis, dua (2) sendok makan daging kelapa muda, dua (2) sendok makan kolang kaling, dan dua (2) sendok makan cincau hitam.
  3. Masukkan es serut lalu tuangkan sirup secukupnya. Tuangkan 1 (satu) hingga 3 (tiga) sendok susu kental manis.
  4. Es Campur Buah Enak siap untuk dinikmati.



Resep untuk 2 (dua) sampai 3 (tiga) porsi



Tips dan Trik:

  1. Gunakan wadah yang cukup sesuai untuk Es Campur. Jangan sampai wadah terlalu kecil atau terlalu besar.
  2. Sesuaikan wadah dengan porsi ukuran normal.
  3. Bila Es Campur terlalu manis, Anda bisa menambahkan air untuk mengurangi rasa manisnya.
  4. Beri warna kolang-kaling dengan pewarna makanan sesuai dengan nuansa Es Campur Buah (opsional)
  5. Anda bisa menambahkan berbagai macam bahan dan buah-buahan lainnya seperti nangka, semangka, dan selasih.




Mudah bukan dalam membuat Es Campur Buah Enak yang menggoda ini? Untuk mempersiapkan berbagai macam kuliner di bulan Ramadhan yang akan datang, Anda bisa mengolah Resep Es Campur Buah Enak ini sebagai takjil ketika berbuka puasa. Cocok juga untuk dinikmati pada siang hari ketika cuaca sedang panas atau setelah menyantap Pastel Isi Abon pada artikel resep sebelumnya. Kreasikanlah sesuai dengan naluri, kreatifitas, serta keinginan Anda. Semoga Anda serta orang-orang disekitar Anda menyukai Resep Es Campur Buah Enak yang menggoda ini!

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.